Mendaftarkan Blog Ke Google Webmaster Tools
Blog yang mempunyai pengunjung banyak sekali merupakan idaman bagi para blogger. Bagaimana tidak? Dengan banyaknya pengunjung yang datang ke blog kita setiap hari akan sangat menguntungkan kita dan pengunjung.
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tools yang biasa digunakan untuk mengoptimalkan website atau blog anda pada mesin pencari Google. Tools ini bernama Google Webmaster Tools. Jika anda asing dengan tools ini maka anda dapat membaca artikel ini.
Cara mendaftarkan blog anda ke Google Webmaster Tools itu sangatlah mudah dan cepat. Cukup dengan modal email google (Gmail) dan website atau blog yang ingin anda daftarkan.
Baca Juga : Cara Membuat Email
Lalu, apakah anda tau apa itu Google Webmaster Tools?
Secara umum, Google Webmaster Tools atau dapat juga disebut Google Search Console adalah sebuah layanan digital gratis dari google yang berfungsi untuk mengelola dan mengoptimalkan website ataupun blog pada mesin pencari Google.Layanan digital ini sangatlah penting dan termasuk bagian dari strategi meningkatkan pengunjung pada website atau blog anda serta bagian dari SEO.
Maka dari itu, penting untuk mendaftarkan website atau blog anda pada Google Webmaster Tools.
Bagaimana Cara Mendaftar Google Webmaster Tools?
Masuk ke situs Google Webmaster Tools
Anda dapat klik link Google Webmaster Ini. Nanti akan otomatis membawa anda masuk ke situs Google Webmaster Tools. Jika sudah masuk, anda dapat menekan SIGN IN pada pojok kanan atas.
Login Menggunakan Gmail
Setelah itu anda klik button bewarna biru pada pojok kanan atas bertuliskan SIGN IN.
Masukan kata sandi email anda.
Nah, pada step ini anda dapat mengisikan alamat website atau blog anda yang ingin anda kelola. INGAT, isikan alamat website atau blog anda secara lengkap ya. Contoh : http://www.tekno-knowledge.tk/ jika situs anda menggunakan SSL maka https://www.tekno-knowledge.tk/.
Pada step ini sudah selesai. Anda sudah mendaftarkan situs anda ke Google Webmaster Tools. Tinggal mengelola situs anda pada Google Webmaster ini.
Apa Manfaat Mendaftarkan Situs Kita Ke Google Webmaster Tools?
Meningkatkan Page Rank
Tools ini juga dapat meningkatkan page rank situs anda di mesin pencari Google. Menggunakan tools ini juga dapat mempercepat pengindeks-an artikel yang anda buat di mesin pencari Google. Jadi, benar yang saya sebutkan bahwa tools ini merupakan bagian dari strategi meningkatkan pengunjung dan kualitas situs.
Dapat Memberikan Laporan Aktivitas Situs Anda
Google Webmaster juga dapat memberikan laporan aktivitas situs anda dalam bentuk grafik. Selain itu, anda juga dapat mengetahui berapa banyak URL yang terindex oleh Google. tidak hanya itu, Google Webmaster juga dapat melaporkan jika terdapat kesalahan dalam pengaturan website.
Sanggup Menghindari Malware
Apabila website atau blog anda sudah disetujui oleh Google Webmaster, maka website atau blog anda akan di tinjau atau dapat dikatakan diperiksa jika terdapat gerak - gerik yang mencurigakan seperti malware.
Bagaimana sudah cukup paham dengan Google Webmaster Tools? Pada dasarnya Google Webmaster Tools ini bertujuan untuk memudahkan dalam mengelola blog atau website secara detail dan mendalam.
Cukup sampai disini terlebih dahulu, selanjutnya saya akan mencoba memberikan beberapa tips pada Google Webmaster Ini. Terima kasih sudah membaca artikel saya dan berkunjung ke blog sederhana saya. Semoga, artikel ini dapat bermanfaat bagi anda dan saya. Anda dapat membagikan artikel ini kepada teman - teman anda, agar teman - teman anda mendapat manfaat dari artikel ini atau berkomentar jika ada yang kurang.
Post a Comment for "Mendaftarkan Blog Ke Google Webmaster Tools"