Perbedaan Processor Intel dan AMD Dari Berbagai Pandangan dan Kegunaan
Artikel kali ini, kita akan membahas tentang prosesor kembali. Kemarin admin sudah membuat artikel tentang macam - macam processor yang terdapat pada smartphone. Nah, sekarang kita akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan dari kedua vendor prosesor untuk komputer terbesar di dunia, yaitu AMD dan INTEL.
Pasti laptop atau komputer yang kalian gunakan menggunakan prosesor antara intel atau AMD. Ya, karena sampai saat ini hanya kedua vendor ini yang dikenal dengan produk prosesornya. Dari kedua vendor tersebut pasti memiliki kelebihan dan kekurangan, baik intel maupun AMD.
Prosesor merupakan bagian dari komponen yang penting di komputer atau laptop kalian, karena fungsi prosesor adalah untuk mengontrol perpindahan data dan melakukan perhitungan serta menjalankan tugas dari seorang pengguna komputer.
Bagi kalian yang ingin membeli laptop atau komputer dan bingung ingin menggunakan AMD atau intel, kalian dapat menyimak artikel ini. Admin juga memberikan kelebihan dan kekurangan dari berbagai pandangan. Seperti, pendapat seorang gamer tentang intel atau AMD.
Perbedaan Antara INTEL dan AMD
Banyak sekali yang membedakan antara intel dan amd, baik dari segi kecepatan, peforma, ketahan, dan sebagainya yang dapat kita ketahui.
- Intel lebih tahan terhadap panas dibanding dengan ketahanan dari prosesor AMD.
- Dari segi harga, AMD cenderung lebih murah dibanding dengan harga prosesor Intel yang harganya relatif mahal.
- Dalam dunia pasar, Intel lebih dikenal dibanding dengan nama AMD.
- Untuk kualitas mengolah grafis, prosesor AMD lebih unggul dibanding Intel.
- Prosesor AMD lebih unggul dalam kecepatan mentransfer data, karena menggunakan teknologi penggandaan bus.
- Perbedaan yang paling mendasar yaitu dari masing - masing arsitektur dari kedua prosesor tersebut.
Itulah beberapa perbedaan yang mendasar antara prosesor intel dan AMD. Selanjutnya kita akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan masing - masing produk dari intel dan AMD.
Kelebihan Dan Kekurangan Masing - Masing Vendor
Dibawah ini beberapa kelebihan dan kekurangan masing - masing vendor yang sangat dirasakan dan diketahui oleh banyak orang dan pengguna.
Kelebihan Intel
- Manajemen temperatur suhu secara otomatis jadi, prosesor dilengkapi teknologi yang dapat mendeteksi temperatur suhu. Apabila temperatur suhu terlalu tinggi maka, secara otomatis kinerja dari prosesor intel tersebut akan turun hingga suhu kembali normal.
- Prosesor intel juga didesain untuk ramah lingkungan. Perusahaan intel juga sangat memperhatikan dalam kenyamanan pembeli dan kepuasan pembeli agar tidak kecewa dengan produk yang dijual oleh Intel. Salah satu bentuk prosesor intel ramah lingkungan yaitu, saat prosesor bekerja tidak menciptakan suara yang dapat menganggu penggunanya.
- Intel sudah memiliki nama dan kepercayaan yang luas di pasaran. Intel merupakan perusahaan pertama yang menciptakan sebuah prosesor dan dikembangkan hingga sekarang. Jadi, sudah tidak heran apabila Intel memiliki nama yang besar dan dipercaya oleh berbagai perusahaan elektroni maupun komputer.
- Intel lebih unggul dalam pengolahan multimedia. Keunggulan dari Intel yang satu ini, menjadi rekomendasi untuk seorang editor video agar dalam proses mengolah multimedia sangat lancar dan cepat. Dibawah ini bukti uji dari 2 beberapa sampel yang tertera bahwa prosesor intel lebih unggul dalam mengolah multimedia.
Sumber : Techspot |
Kekurangan Intel
- Harga relatif melambung. Banyak yang mengatakan, harga sebanding dengan kualitas. Pernyataan tersebut memang benar, Intel memiliki kualitas yang baik akan tetapi harganya pun relatif mahal dipasaran. Prosesor generasi baru yang memiliki inti 10 (Deca Core) yaitu intel i9 7900X 3.3 Ghz serta dapat overclocking hingga 4.5 Ghz memiliki harga 15.950.000 IDR, wow fantastis bukan. Akan tetapi, kemampuannya tidak diragukan lagi.
- Tidak disarankan oleh seorang Gamer. Kelemahan prosesor intel yaitu dalam segi mengolah grafis. Contohnya seperti digunakan untuk bermain game, hal itu sangat tidak disarankan. Apabila kalian seorang gamer, saya rekomendasikan untuk menggunakan prosesor AMD.
- Kalah unggul dalam kecepatan pertukaran Data. Prosesor intel masih kalah unggul dalam kecepatan pertukaran data dibanding dengan kecepatan pertukaran data milik AMD.
Kelebihan AMD
- Harga yang relatif lebih murah dibanding Intel. Ini merupakan kelebihan yang paling mendasar dari produk prosesor AMD. Di pasar - pasar digital maupun bukan, harga AMD memanglah sangat bersahabat dibanding Intel. Jadi, prosesor AMD juga sangat baik untuk melengkapi komputer low budget dengan peforma yang tidak kalah saing dengan Intel. Dibawah ini adalah bukti bahwa AMD dengan harga relatif murah akan tetapi peforma tidak kalah dengan Intel.
- Memiliki teknologi untuk mengatasi virus. Keunggulan prosesor AMD salah satunya adalah mengatasi masalah umum yaitu virus komputer. Didalam prosesor AMD disematkan sebuah teknologi untuk mengatasi virus bernama enhanced virus protection. Jadi, apabila terdapat virus yang berjalan maka langsung akan diatasi dengan cepat dan melakukan pembersihan.
- Unggul dalam bidang grafis. Jika intel unggul dalam bidang multimedia maka, AMD sebaliknya. AMD unggul dalam bidang pengolah grafis seperti game jadi, prosesor ini sangat friendly dengan pecinta game. Hasil dari olahan prosesor AMD pun bagus, seperti grafik dalam game menjadi lebih jernih. Hal ini dibuktikan dalam uji beberapa sampel dalam menjalankan game Sniper Elite III dan Lichdom Battlemage.
- Peforma lebih stabil dalam arsitektur 64-bit. Mengingat game - game zaman sekarang menggunakan arsitektur 64-bit. Maka, AMD memfokuskan peforma prosesornya lebih optimal di arsitektur 64-bit.
Kekurangan AMD
- Lebih cepat panas. Inilah kelemahan prosesor AMD yang sangat terkenal, yaitu lebih cepat panas dibanding Intel. Karena, Intel sudah menggunakan teknologi pengatur suhu secara otomatis. Tetapi, untuk AMD masih belum menerapkan akan tetapi sekarang sedang diusahakan untuk mengurangi kelemahan AMD ini yaitu overheating.
- Terlalu banyak mengonsumsi daya. AMD juga memiliki kelemahan dalam manajemen daya, prosesor dari AMD cenderung membutuhkan daya yang besar untuk supply tenaga kepada prosesor.
- Reputasi masih kalah dengan Intel. Intel merupakan perusahaan pertama yang membuat microprocessor jadi, urusan nama AMD masih kalah dengan Intel yang lebih dulu meluncurkan processor untuk komputer.
Kesimpulan
Jadi, apabila kalian ingin membeli sebuah komputer atau laptop. Yang harus pertama kali kalian perhatikan adalah.
- Laptop atau komputer ingin kalian gunakan untuk apa? Tujuan ini harus kalian jawab terlebih dahulu, karena jangan sampai kalian salah beli sehingga nanti hanya akan menghasilkan kekecewaan untuk kalian. Adapun beberapa alasan orang - orang membeli komputer hanya untuk bermain game, mengerjakan tugas, mengedit video, dan lain lain.
Apabila hanya untuk bermain game, kalian dapat menggunakan prosesor dari AMD dan tambahkan pendingin yang cukup untuk mengurangi overheating dari prosesor AMD. Walaupun, prosesor AMD mengalami overheating terkadang peforma tidak akan berkurang.
Lain hal apabila komputer yang ingin kalian beli hanya untuk mengerjakan tugas atau mengedit video. Kalian dapat menggunakan prosesor dari Intel yang mana, prosesor ini ramah lingkungan dan sangat rekomen untuk pekerjaan yang tidak terlalu berat. Contohnya, membuat video, mengetik, dan sebagainya.
Oh iya satu lagi, jangan lupa cari laptop atau komputer yang sesuai dengan budget anda hehehe. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Perbedaan Processor Intel dan AMD Dari Berbagai Pandangan dan Kegunaan"