Cara Mudah Menghapus Backlink Spam Di Blogger Dengan Google Disavow
Halo sobat, Sarjana Pedia kali ini akan memberikan kalian tips seputar blogging khususnya platform blogger ya. Belum lama ini, admin Sarjana Pedia dibuat bingung dengan hadirnya atau munculnya situs mencurigakan pada menu traffic sources (sumber lalu lintas).
Admin merasa tidak pernah menaruh ataupun menanam backlink pada situs tersebut, akan tetapi kenapa pada traffic sources justru ada situs asing tersebut sehingga menimbulkan pertanyaan di dalam pikiran admin.
Baca Juga : Tips Dan Cara Membuat Blog Bule Yang Bikin Kaya Mendadak
Admin mencoba membuka situs tersebut yaitu xx1.me, akan tetapi hasilnya nihil yang muncul justru halaman internet baik dari telkomsel. Rasa penasaran pun tidak terelakkan sehingga admin menggunakan VPN untuk mencoba mengakses situs tersebut. Alhasil, ternyata situs tersebut adalah situs streaming film dan download film berhak cipta secara gratis.
Mencoba menghubungi situs asing hasilnya nihil. |
Apa Dampak Dari Situs Spam?
Sesuai dengan kebijakan konten dari blogger yang mengatakan bahwa."Hak cipta: Kebijakan kami mengharuskan penanggapan atas pemberitahuan dugaan pelanggaran hak cipta yang jelas. Informasi lebih lanjut tentang prosedur hak cipta kami dapat ditemukan di sini. Jangan pula sediakan link ke situs di mana pembaca Anda bisa mendapatkan download konten orang lain yang tidak berizin."
Sumber : Kebijakan Konten Blogger
Melihat bahwa backlink tersebut ternyata berasal dari situs yang dilarang oleh Blogger dan Google. Maka, admin dapat menyimpulkan bahwa backlink tersebut berbahaya bagi rating dan kepercayaan Google akan blog Sarjana Pedia ini. Yang admin takutkan, nantinya blog Sarjana Pedia terkena pinalty Google hanya karena backlink dari situs spam.
Bagaimana Cara Menghapus Backlink Berbahaya Atau Berkualitas Rendah Pada Blogger?
Maka dari itu, setiap ada masalah pasti ada solusi apabila kita mau berusaha untuk memecahkan masalah tersebut. Googlepun ikut membantu kita dalam memecahkan masalah tentang backlink yang bermasalah ini.
Google memberikan tool ini secara gratis, nama dari tool ini adalah Google Disavow. Fitur ini terdapat pada Google Webmaster, pastinya kalian blogger sudah tidak asing lagi dengan Google Webmaster.
Langsung saja ke langkah - langkah bagaimana cara menghapus backlink yang bermasalah.
Langkah Pertama, kalian dapat login terlebih dahulu ke Google Webmaster dan pastikan website atau blog kalian sudah terdaftar pada Google Webmaster. Apabila blog atau website kalian belum terdaftar pada Google Webmaster, kalian dapat membaca bagaimana cara mendaftarkan blog atau website ke Google Webmaster.
Langkah Kedua, kalian dapat menuju fitur Disavow Links. Apabila halaman disavow links sudah terbuka, kalian dapat memilih alamat website atau blog kalian yang terkena backlink spam. Jika sudah kalian dapat menekan tombol DISAVOW LINKS.
Langkah Ketiga, Kalian klik tombol Disavow Link.
Langkah Keempat, Kalian buka notepad dan tuliskan alamat atau URL dari backlink yang bermasalah. Jika sudah save dalam bentuk ekstensi .txt.
Langkah Kelima, Nah apabila sudah kalian simpan, kalian dapat mengunggah text yang kalian simpan melalui notepad tadi ke disavow links dan klik SUBMIT.
Langkah Keenam, Selesai apabila sukses nanti akan seperti gambar di bawah.
Post a Comment for "Cara Mudah Menghapus Backlink Spam Di Blogger Dengan Google Disavow"